Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2023

KONSER KEHIDUPAN - Biografi Esau Albert Tambang

Gambar
Esau Albert Tambang dikenal sebagai birokrat handal dan aktivis murni. Esau salah satu pejuang kelestarian lingkungan. Lewat Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Tengah, LSM Tambun Bungai, jaringan Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) dan gerakan Non Government Organization (NGO). Dia aktif dalam gerakan masyarakat Dayak, baik Aliansi Masyarakat Adat Nusantara maupun melalui Dewan Adat Dayak dan yang dari luar itu. Bicara soal toleransi, barangkali Esau adalah pelakunya. Dia bersahabat dengan orang-orang dari lintas agama dan suku. Tatkala hari raya Idul Fitri, Esau selalu berupaya mengunjungi rekan-rekannya yang merayakan. Sebagai Pegawai Negeri Sipil, Esau juga bekerja dengan totalitas. Dia disenangi rekan-rekan di sekitarnya. Jabatan terakhirnya adalah Pelaksana Tugas Harian Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kalimantan Tengah. Ketika konflik rasial meletus di Sampit dan Palangka Raya tahun 2001, warga Dayak dan Madura di Yogyakarta terkena dampaknya. Dua kelompok warga i

RUMAH KITA

Gambar
Buku ini berjudul RUMAH KITA. Menceritakan Komunitas Dayak asal Kalimantan Barat di Jakarta. Berangkat dari filosofi BETANG. Betang atau lamin, kadang juga disebut huma betang; bagi orang Dayak bukan sekadar tempat berteduh dan rumah tinggal saja. Dilihat dari struktur bangunan dan arsitektur; rumah panjang memiliki filosofi yang dalam lagi tinggi kadar maknanya. Selain rumah tinggal bersama, betang melindungi segenap penghuni dari segi keamanan; kenyamanan, kelegaan karena luas. Lebih dari itu; betang merupakan rumah bersama suatu komunitas Dayak karena di dalamnya terhimpun 100 hingga 500 kepala keluarga. Meneruskan filosofi betang; komunitas diaspora perantauan Dayak asal Kalimantan Barat mendirikan forum bersama. Yang semangat dan filosofinya sama dengan betang di masa lalu. Diberi nama "Forum Dayak Kalimantan Barat di Jakarta" (FDKJ) ini dibentuk untuk wadah bersama. Rumah segala warga Dayak asal Kalbar di Jakarta. Untuk mengabadikan semua kisah, sejarah, suka dan duk